Bupati Joune Ganda Buka Kegiatan Orientasi dan Lomba Regu Pramuka Kwarcab Minahasa Utara

oleh -845 Dilihat
oleh

MINUT, Titikkomanews – Bertempat di Pendopo Kantor Pemkab Minahasa Utara, Bupati Joune Ganda membuka kegiatan orientasi majelis gugus depan dan perlombaan regu Pramuka kwartir cabang (Kwarcab) Minut, Rabu 11 Oktober 2023.

Dalam sambutannya, Bupati Joune Ganda yang juga Ketua Majelis Pembimbing, menyampaikan kegiatan orientasi majelis gugus depan Pramuka Kwarcab Minut dalam hal pendidikan Pramuka, bertujuan untuk meningkatkan rasa saling mengenal, ketrampilan dan akan memiliki rasa tanggung jawab di setiap gugus depan.

“Bahwa pada kesempatan ini, bekal yang akan diterima dalam kegiatan berupa arahan dan lomba yang diikuti, akan menjadi modal dan harapan agar adik-adik makin mengerti apa yang menjadi tugas gugus Pramuka. Sebagai pembina gugus pembimbing, bisa meningkatkan orientasi dan meningkatkan gerakan Pramuka di tengah-tengah masyarakat,” ujar Bupati Joune Ganda mengakhiri sambutan dan secara resmi membuka kegiatan orientasi ketua majelis pembimbing dan lomba reguler Pramuka yang diikuti peserta Pramuka dari Kwarcab Talaud.

Ketua Panitia Kak Jean Sangian dalam laporannya mengatakan, kegiatan orientasi diikuti oleh seluruh ketua-ketua majelis pembimbing gugus depan Kwarcab Minut. Dan untuk lomba regu Pramuka tingkat penggalang SD dan SMP di 10 Kwarcab Minut terdapat 165 SD negeri dan swasta serta 71 SMP negeri dan swasta.

Ketua Kwarcab Minut, Kak Denny Kamlon Lolong menitipkan hal-hal keseharian para peserta didik kepada kakak-kakak penggalang dan siaga bahkan ranting serta gugus depan. Karena, sangat penting dan baik ketika adik-adik mengikuti kegiatan Pramuka tingkat siaga penggalang, merupakan bagian dari bagaimana mendidik harapan tongkat estafet generasi muda yang akan memimpin kedepan.

“Maka dari itu, perlu dibimbing karakter melalui kepramukaan. Sehingga para siswa ini bisa terarah, menjadi kebanggaan para pendidik dan orang tua. Apa yang dilakukan oleh pemerintah adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan khususnya di Kabupaten Minahasa Utara. Bahwa, perlu ada dasar-dasar yang harus ditanamkan pada anak didik agar kedepannya lebih baik dari apa yang ada saat ini. Semoga, kegiatan selama beberapa hari kedepan bisa terlaksana dengan baik, bahkan materi yang akan diberikan boleh sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Terima kasih kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) yang telah memfasilitasi terlaksananya kegiatan Pramuka ini,” kelas Ketua Kwarcab Denny Kamlon Lolong yang juga Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Utara.

Kegiatan ini dihadiri kepala-kepala sekolah yang juga majelis pembimbing gugus depan di 10 ranting Kwarcab Minut, turut hadir, Staf Ahli Bupati Jofieta Supit, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Umbase Mayuntu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Audy Sambul, Kadis Pendidikan Aldrin Posumah serta jajaran Disporan dan Dinas Pendidikan. (Advetorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.